Labels

Thursday, August 18, 2016

Taukah Kamu !!!! Pencipta Gambar Smiley Face

https://infokahayan.blogspot.co.id/
https://infokahayan.blogspot.co.id/

Kamu pernah melihat 'smiley face' dong ya? Itu lho, wajah bulat berwarna kuning yang sedang tersenyum, pasti kamu pernah menggambarnya lah, tapi kamu tau ga siapa yang pertama kali menciptakannya?

Dia bernama Harvey Ross Ball, seorang seniman lepas dari Worcester, Massachusetts, yang pernah memiliki perusahaan periklanan, ia menciptakan smiley face ketika sedang menerima proyek dari perusahaan asuransi State Mutual Life pada tahun 1963.

State Mutual Life menginginkan Harvey untuk menciptakan sebuah gambar yang dapat meningkatkan moral kerja para pegawainya, ia pun langsung menggambar smiley face tersebut dalam waktu sepuluh menit dan dibayar sebesar $45 atas karyanya itu.

Smiley face akhirnya mendunia, digunakan juga di dunia maya (atas gagasan Scott Fahlman pada tahun 1982). Walaupun karyanya menjadi gambar ikonik secara internasional, Harvey tidak pernah mematenkan karyanya tersebut.

Anaknya menjelaskan bahwa sang ayah bukan orang yang terlalu mengejar uang dalam hidupnya, ia menjelaskan bahwa ayahnya pernah berkata "Aku hanya bisa makan satu steak dalam satu waktu, mengendarai satu mobil dalam satu waktu."

No comments: